Babinsa Koramil 0825/20 Songgon Berikan Materi Wasbang Dan PBB Pada LDKS SMP Muhammadiyah 2 Rogojampi
Songgon – Dalam rangka membentuk karakter kepemimpinan siswa yang produktif dan berjiwa nasionalis, Babinsa Koramil 0825/20 Songgon memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) pada kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) SMP Muhammadiyah 2 Rogojampi tahun pelajaran 2025-2026, Jumat (31/10/2025).
Kegiatan yang berlangsung di Bumi Perkemahan Jeongmara Campuhan, Desa Sragi, Kecamatan Songgon, dimulai pukul 07.30 WIB hingga 09.00 WIB. Materi disampaikan oleh Serka Suhartono (Babinsa Desa Sragi) dan Serka Edy M (Babinsa Desa Sumberarum) dengan diikuti oleh 112 siswa-siswi beserta guru pembina dan pendamping.
Pemberian materi Wawasan Kebangsaan bertujuan menanamkan nilai-nilai cinta tanah air, persatuan, dan kesadaran berbangsa kepada generasi muda. Sementara itu, pelatihan PBB diarahkan untuk membentuk sikap disiplin, kerjasama tim, dan kepemimpinan yang produktif dalam menghadapi tantangan masa depan.
Serka Suhartono menyampaikan, “Melalui LDKS ini, kami berharap para siswa tidak hanya memahami pentingnya wawasan kebangsaan, tetapi juga mampu menjadi pemimpin muda yang produktif, disiplin, dan memiliki jiwa nasionalisme tinggi. Kedisiplinan yang diajarkan melalui PBB akan menjadi bekal penting dalam kehidupan sehari-hari mereka.”
Bapak Heri Pranoto selaku panitia kegiatan mengapresiasi kehadiran Babinsa dalam memberikan materi kepada siswa-siswi. “Kehadiran TNI dalam kegiatan ini sangat bermakna bagi pembentukan karakter siswa. Kami berharap ilmu yang diberikan dapat diaplikasikan untuk menjadi generasi yang produktif dan berguna bagi bangsa,” ujarnya.
Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat dan berakhir pukul 09.00 WIB dalam kondisi tertib, lancar, dan aman. Antusiasme para siswa terlihat tinggi dalam mengikuti setiap materi yang disampaikan.
Komandan Koramil 0825/20 Songgon, Kapten Inf Totok Yuliyanto memberikan apresiasi kepada Babinsa yang telah aktif memberikan pembinaan kepada generasi muda melalui kegiatan LDKS.
“Saya sangat mengapresiasi dedikasi Serka Suhartono dan Serka Edy M yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk memberikan materi Wasbang dan PBB kepada siswa-siswi SMP Muhammadiyah 2 Rogojampi. Pembinaan kepada generasi muda adalah investasi penting untuk menciptakan generasi yang produktif, berkarakter, dan memiliki wawasan kebangsaan yang kuat,” ujar Kapten Inf Totok Yuliyanto.
Danramil juga menekankan bahwa Koramil 0825/20 Songgon akan terus mendukung program-program pendidikan karakter dan kepemimpinan bagi siswa-siswi di wilayah binaan. “Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin memastikan bahwa generasi penerus bangsa tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki jiwa kepemimpinan, disiplin, dan semangat produktif untuk membangun Indonesia yang lebih baik,” tambahnya.
~Kodim Banyuwangi semakin produktif
#Produktif,
#Bhirawaanoraga.
