Personel Satuan Angkatan Laut (TNI AL) Bersama Kodim 0818/Malang-Batu Dan Masyarakat Setempat Bahu-Membahu Melanjutkan Pekerjaan Saluran Irigasi 

Suara Batu yang jatuh berpadu dengan tawa warga terdengar akrab di Dusun Krajan II, Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading. Di bawah teriknya matahari, personel Satuan Angkatan Laut (TNI AL) bersama Kodim 0818/Malang-Batu dan masyarakat setempat bahu-membahu melanjutkan pekerjaan saluran irigasi dalam program TMMD ke-126.

Pembangunan saluran irigasi ini menjadi salah satu sasaran fisik utama TMMD yang bertujuan meningkatkan produktivitas pertanian warga. Irigasi yang sebelumnya rusak dan tersumbat kini diperbaiki agar aliran air ke sawah menjadi lancar, sehingga panen warga bisa lebih maksimal.

Komandan Kodim 0818/Malang-Batu, Letkol Czi Bayu Nugroho, menjelaskan bahwa keterlibatan Satuan Angkatan Laut merupakan wujud nyata sinergi antar-matra TNI dalam membantu pembangunan pedesaan. “TMMD bukan hanya tentang infrastruktur, tetapi juga memperkuat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat. Melalui gotong royong ini, kita wujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujarnya.

Di sela kegiatan, Slamet (52), petani asal Dusun Krajan II, mengaku senang dan terharu melihat semangat para prajurit yang bekerja tanpa lelah bersama warga. “Dulu saluran ini sering mampet, sawah kami kekeringan. Sekarang, berkat TNI dan TMMD, kami yakin hasil panen bisa lebih baik,” ucapnya dengan wajah sumringah.

Program TMMD ke-126 Kodim 0818/Malang-Batu tidak hanya menghadirkan pembangunan fisik, tetapi juga menanamkan nilai kebersamaan dan kepedulian sosial. Sinergi antara TNI AL, TNI AD, dan masyarakat Desa Lebakharjo menjadi contoh nyata semangat gotong royong yang terus hidup di tengah masyarakat pedesaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *